Menu ini berfungsi untuk menambahkan dan/atau menghapus user atau pengguna pada aplikasi Sistem Informasi Perencanaan. Jika sudah menambahkan User, akan ada Daftar User, seperti yang terlihat pada gambar berikut.
Untuk mencari User, dapat menggunakan Kotak Pencarian dengan mengisi Nama dan/atau Identitas yang ingin dicari seperti gambar berikut.
Untuk menambahkan User, klik tombol Tambah User pada menu User
Isi Nama, Username, Email, Password, Confirm Password, Identitas, Aktif? pada Form User.
Jika sudah lengkap, klik tombol Simpan untuk menyimpan. Atau klik tombol Batal untuk membatalkan.
Setelah klik tombol Simpan, User akan tersimpan pada Daftar User seperti yang terlihat pada gambar berikut.
Pastikan Menambahkan Role (peran) pada User agar pengguna berperan sebagaimana mestinya. Untuk menambahkan Role pada User, klik Tombol Role seperti terlihat pada gambar berikut.
Jika User belum diberikan Role, akan terlihat seperti gambar berikut. Untuk menambahkan Role pada User klik Tombol Tambah User Role. Sedangkan untuk kembali ke menu sebelumnya klik ikon panah kiri seperti terlihat pada gambar berikut.
Isi Role dan Unit pada Form User Role (User: Nama User) sesuai peran User yang ingin diberikan.
Jika sudah lengkap, klik tombol Simpan untuk menyimpan. Atau klik tombol Batal untuk membatalkan.
Jika Role sudah ditambahkan pada User akan terlihat seperti gambar berikut.
Jika ingin melakukan perubahan pada User, klik pada Ikon Pensil. Sedangkan untuk menghapus User klik pada Ikon Trash seperti gambar berikut.
Jika ingin melakukan perubahan pada Role User, klik pada Ikon Pensil. Sedangkan untuk menghapus Role User klik pada Ikon Trash seperti gambar berikut. Kemudian ubah Role User dengan langkah seperti pengisian Form User Role sebelumnya.